PARALEGAL EXPO DAN DIES NATALIS KE- 6 TAHUN 2024
Senin, 16/12/24 - UKM Paralegal sukses menyelenggarakan Paralegal Expo sekaligus Dies Natalis ke-6 serta Jajak Pendapat Moderasi Beragama dengan tema "Urgensi Moderasi Beragama di Era Moderenisasi", acara ini dilaksanakan pada hari penutupan acara, bertempatkan di Aula Rektorat Institut Agama Islam Negeri Curup.
Dalam Dies Natalis dan Jajak Pendapat turut hadir berbagai praktisi agama seperti Ketua MUI Rejang Lebong, Kementrian Agama Rejang Lebong, Penyelenggaraan Kristen Kementerian Agama Rejang Lebong, Moderasi Beragama Institut Agama Islam Negeri Curup, Akademisi, Organisasi Kepemudaan Rejang Lebong, serta selingkup Mahasiswa/I Institut Agama Islam Negeri Curup.
Di kutip dari diskusi Paralegal Expo, Moderasi Beragama merupakan suatu hal yang perlu di lakukan bagi seluruh umat beragama guna menjaga toleransi antar sesama. Dengan adanya moderasi beragama, diharapkan setiap individu dapat menghargai perbedaan, mengedepankan dialog serta menjaga perdamaian dan dan kestabilan di era modernisasi dan keberagaman yang ada.
Ketua Umum Paralegal, Anas Hidayatullah menyampaikan harapannya saat di wawancarai oleh salah satu Reporter LPM Gelora Parrhesia, "Diharapkan kedepannya kegiatan Jajak Pendapat ini akan dapat terus dilaksanakan pada tahun seterusnya dengan tema-tema lain, yang mana memang urgen atau penting pada saat itu dan semoga ke depannya acara akan lebih maksimal serta dapat melibatkan banyak pihak agar hasil pendapat itu bisa memberikan dampak nantinya, setidaknya pada internal ataupun umumnya kapada orang banyak".
Anas Hidayatullah juga menanggapi bahwa mereka juga sangat tersanjung kepada pada tamu undangan besar yang sudah bersedia datang, Anas juga menyampaikan bahwasanya ini pertama kalinya mereka melaksanakan acara yaitu jajak endapat. "Mudah-mudahan acara Dies Natalis ini akan berjalan lancar sampai malam puncak", imbuhnya.
Komentar
Posting Komentar